Ingin Mendaftarkan Kartu Baru Smartfren? Ini Caranya

Diposting pada

PLANCONG.COM – Cara Mendaftarkan Kartu Smartfren. Smartfren merupakan salah satu operator seluler yang terkenal di Indonesia. Hadir dengan beragam promo dan kuota besar super murah, membuat operator yang satu ini menjadi pilihan banyak masyarakat. Untuk bisa mendapatkan beragam layanan yang dihadirkan oleh smartfren, maka Anda harus mengetahui cara daftar kartu smartfren terlebih dahulu.


cara-daftar-kartu-smartfren-wow-4
Source : google image

Cara Mendaftarkan Kartu Smartfren / Cara Registrasi Atau Daftar Kartu Smartfren Baru

Proses pendaftaran kartu dimaksudkan agar para pengguna nomor smartfren tidak menyalahgunakan nomor yang digunakan. Lalu bagaimana cara mendaftarkan kartu baru smartfren. Untuk informasi lebih lengkapnya, ini dia ulasannya?

1. Daftar Via SMS

Cara pendaftaran kartu yang pertama bisa dilakukan dengan menggunakan SMS. Setelah kartu smartfren yang akan digunakan dimasukkan kedalam smartphone, maka masuklah kedalam fitur SMS dan ketikkan format “NIK#Nomor KK”. Setelah selesai kirim ke 4444.

2. Daftar Via Online

Selain bisa dilakukan melaui SMS, proses pendaftaran juga bisa dilakukan via online. Kunjungi link https://my.smartfren.com/prepaid_reg.php. Jika sudah, masukkan nomor telepon yang akan didaftarkan beserta NIK di kolom yang sudah disediakan.

Setelah itu, Anda tinggal memilih jenis verifikasi apa yang ingin dilakukan. Isi juga kolom email serta nomor telepon lain yang sekiranya bisa dihubungi. Setelah semua kolom selesai diisi, klik tombol centang yang bertuliskan “saya telah membaca dan menyetujui seluruh syarat dan ketentuan”. Masukkan captcha lalu klik ‘lanjut’.



3. Datang ke Gerai Smartfren

Cara mudah lain yang bisa dilakukan untuk mendaftarkan nomor baru smartfren adalah dengan datang langsung ke gerai smartfren yang ada di kota Anda. Setelah datang ke gerai, Anda bisa meminta bantuan kepada para petugas di sana untuk mendaftarkan nomor baru smartfren yang Anda miliki.

Baca Juga  Cocok Bagi Pemula, Berikut Gunung dengan Jalur Pendakian Termudah

Proses pendaftaran kartu smartfren memang sangat penting untuk bisa mengakses beragam jenis paket yang dihadirkan oleh smartfren. Untuk kemudahan dalam membeli beragam paket internet, Anda juga bisa mengunjungi aplikasi resmi MySmartfren.

Selain ada paket smartfren unlimited yang bisa digunakan, Anda juga bisa menemukan program smartfren wow yang menghadirkan beragam layanan yang menarik. Jangan lupa untuk mendownload aplikasi MySmartfren di Google Play Store atau App Store pada perangkat smartphone Anda.